Akses Informasi Masyarakat melalui SMS Center Bupati ke 08113445999, SMS Malowopati 08113322958, SMS LAPOR ketik BJN [spasi] ISI kirim ke 1708

Artikel

Guru Punya Usaha Sampingan, KKN 41 Unugiri Kunjungi UMKM Budidaya Lobster yang Sukses

02 Agustus 2023 04:18:17  Admin Desa  51 Kali Dibaca  Berita Lokal

KKN kelompok 41 Unugiri, Selasa (01 Agustus 2023), sebuah hobi yang menarik, seorang guru yang memiliki semangat kewirausahaan berhasil menunjukkan kesuksesan usaha sampingannya dalam budidaya lobster. Hal ini menarik perhatian Kelompok 41 Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2023 Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI), yang kemudian mengunjungi usaha tersebut untuk mempelajari lebih lanjut.

Usaha sampingan yang digeluti oleh sang guru, sapaan akrab bapak Purnomo ini, telah berhasil menarik perhatian banyak orang terutama di dusun cepet dan sekitarnya. Dari hobi di gabung dengan kecintaannya pada dunia pendidikan dan minatnya dalam bidang perikanan, Bapak purnomo berhasil membuktikan bahwa kewirausahaan dapat dijalankan dengan sukses tanpa mengabaikan tugas utamanya sebagai pendidik.

Kunjungan tim KKN 41 Unugiri dibimbing oleh Bapak purnomo dalam proses budidaya lobster dari mulai pembenihan hingga pemasaran. UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) ini telah memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar, dan memberikan pelatihan kepada petani lokal untuk meningkatkan keterampilan dalam bidang perikanan.

Melalui upayanya yang gigih dan dedikasi dalam mengembangkan usaha ini, Bapak Purnomo berhasil mencapai kesuksesan yang menginspirasi banyak orang, terutama para mahasiswa KKN 41 Unugiri desa Sumuragung. Mahasiswa KKN kelompok 41 merasa terdorong untuk mengejar mimpi dan mengintegrasikan semangat kewirausahaan dalam rencana masa depan.

Ketua KKN 41 Unugiri, Siti Nur Kholifah, mengungkapkan rasa kagumnya terhadap dedikasi Bapak Purnomo dalam mengelola usaha sampingan tersebut. "Kunjungan kami ke UMKM budidaya lobster desa Sumuragung ini sangat bermanfaat bagi seluruh anggota KKN 41 Unugiri. Kami belajar banyak dari Bapak Purnomo tentang kewirausahaan, pengelolaan usaha, dan pentingnya memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar," ujar koordinator KKN desa Sumuragung.

Kisah sukses Bapak Purnomo ini menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk berani bermimpi besar dan menjalankan usaha sampingan yang bermanfaat bagi masyarakat. "Semoga keberhasilan Saya dapat menginspirasi generasi muda dan Masyarakat lainnya untuk terus berkarya dan berkontribusi positif bagi bangsa dan negara", harap pengusaha Lobster empat tahun ini. {Lifa & Luluk}

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Peta Desa

Aparatur Desa

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Arsip Artikel

29 Juli 2013 | 1.596 Kali
Kontak Kami
20 April 2014 | 473 Kali
Peraturan Pemerintah
01 September 2020 | 452 Kali
Kartu Pedagang Produktif
29 Juli 2013 | 437 Kali
Profil Desa
01 September 2020 | 435 Kali
SO Pemerintah Desa
30 April 2014 | 432 Kali
RT RW
01 September 2020 | 429 Kali
Penerbitan KTP